Makassar, muisulsel.or.id – Rapat Koordinasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulawesi Selatan digelar untuk peningkatan program kerjanya dan juga untuk merefleksikan pencapaiannya yang telah dilakukan dan diraih selama masa periode berjalan.
Hal itu diperlihatkan oleh Sekretaris umum MUI Sulsel Prof Dr KH Muammar Bakry, Lc MA, melalui tayangan slide, saat dirinya menjadi moderator dalam rapat koordinasi tersebut.
Dalam rakor tersebut Ketua umum MUI Gurutta Prof Dr KH Nadjamuddin AS, Lc MA, mengungkapkan beberapa hal antara lain adalah bahwa pada tahun ini Majelis Ulama Indonesia Sulawesi Selatan sudah mendapatkan bantuan dana hibah dari pemerintah provinsi sejumlah 1.5 miliar rupiah dan bantuan satu unit mobil dinas operasional kijang innova.
Ia pun melanjutkan bahwa mudah-mudahan dalam waktu dekat ini MUI sudah berpindah kantor di Jl. Emmy Saelan sebagai kantor wakaf dari pemprov, dan saat ini sedang dalam proses adminstrasi untuk penyerahan asetnya, kata Gurutta dalam arahannya yang di dampingi oleh Sekretaris umum Prof Dr KH Muammar Bakry, Lc MA.
Disamping itu, sambung ketum, MUI Sulsel juga telah mendapatkan sertifikat ISO 9001 versi tahun 2015 di awal tahun 2023 ini. “Alhamdulillah kita telah mendapatkan pengakuan tertib dalam pengaturan administrasi keuangan dan mendapatkan sertifikat ISO 9001 versi tahun 2015, itu artinya MUI telah diakui dari segi administrasi penggunaan keuangan dan suatu prestasi bagi kita semua,” jelas Prof Nadjamuddin.
Sementara itu, Bendahara umum Ir H Andi Thaswin abdullah pun menjelaskan dengan rinci perihal alur penggunaan dana hibah yang telah masuk ke rekening MUI.
Dalam masa periode kepengurusan ini, terdapat bermacam-macam capaian Majelis Ulama Indonesia Sulawesi Selatan, dalam menjalankan programnya. Beberapa di antaranya adalah yang pertama MUI Update yang tercakup pemberitaan segala kegiatan MUI sehingga sering terbaca dalam algoritma google yang menyebabkan terjadinya tranding topik, yang kedua adalah program MUI tanya jawab, kemudian yang ketiga adalah program pendidikan kader ulama, dan beberapa pencapaian-pencapaian lainnya.
Dalam rapat koordinasi tersebut, MUI juga mengadakan dialog untuk mendengarkan program-program yang direncanakan oleh setiap komisi dan program apa saja yang telah tercapai.
Rakor ini dihadiri oleh seluruh komisi dan bidang-bidang yang ada di Majelis Ulama Indonesia Sulawesi Selatan bersama para wakil ketua, yang di selenggarakan di Hotel Grand Asia, Rabu, 9 Agustus 2023.
Untuk lebih lengkapnya capaian-capaian MUI Sulsel sebagai ikhtisar selama dalam masa periode dapat di lihat pada video tayangan berikut linknya.
Kontributor: Nur Abdal Patta
The post MUI Sulsel Gelar Rakor, Ini Refleksi Pencapaiannya appeared first on MUI Sul Sel.