Makassar, muisulsel.com – Agenda Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Majelis Ulama Indonesia (MUI) tinggal menghitung hari lagi. Berbagai macam persiapan sedang dilakukan oleh para panitia.
Bendahara Umum MUI Sulsel yang merupakan Ketua Panitia Rakornas didampingi Sekretaris Umum MUI Sulsel Prof Dr Muammar Bakry, Lc MA bertemu ke Rujab Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika Sari terkait agenda Rakornas MUI yang akan digelar pada Desember mendatang.
Kedatangan Panitia Rakornas disambut langsung oleh Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika Sari, SH MSi di rumah jabatan ketua DPRD Jl. Dr Ratulangi Makassar pada hari Jumat, 25/11/2022 Pkl.09.00 Wita.
Prof Muammar saat memulai pembicaraannya menyampaikan maksud kedatangannya. “Maksud kedatangan kami di sini adalah untuk mensosialisasikan agenda Rakornas MUI pada bulan Desember mendatang di mana MUI Sulsel menjadi tuan rumah dan kegiatan ini dipusatkan di Makassar ” ungkap Sekretaris MUI Sulsel yang juga Imam Besar masjid Almarkaz Makassar.
Selanjutnya Bendahara Umum MUI Sulsel Ir. Andi Thaswin yang juga sebagai Ketua Panitia Rakornas menyampaikan hal senada perihal acara rakornas ini. “Jadi kami selaku tuan rumah Rakornas MUI ini ingin mensosialisasikan sekaligus mengajak ibu Ketua untuk turut bersinergi dalam agenda nasional ini. Rakornas ini mengambil tema Ekonomi Syariah dan juga terkait dengan Wisata Halal, ” ucap Andi Thaswin yang juga sebagai Sekjend SNKI Keris.
Ia juga menyampaikan bahwa agenda Rakornas ini akan dihadiri oleh perwakilan MUI Provinsi se-Indonesia dan juga akan dihadiri oleh para tokoh-tokoh nasional sehingga kegiatan ini diharapkan dapat membangkitkan ekonomi keumatan.
Andi Ina Kartika Sari, SH MSi menyampaikan apresiasinya dan sangat senang sekali dengan kegiatan rekornas MUI yang dipusatkan di Makassar. “Satu kesyukurannya sebab masyarakat Sulawesi Selatan setelah pandemi ekonominya tidak terlalu terpuruk, sehingga dengan kegiatan seperti ini dapat membangkitkan ekonomi masyarakat dan DPRD siap membantu mensupport dalam mensukseskan kegiatan rakornas MUI ini, ” tuturnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD Sulsel memberikan bantuan kendaraan kepada MUI untuk dapat digunakan sebagai alat transportasi dalam penyambutan para tamu-tamu rakornas.
Andi Thaswin menambahkan sekiranya acara ini diagendakan di bulan April tahun 2023. Mengingat tahun depan adalah tahun kampanye untuk pesta demokrasi, maka acara ini dipercepat. MUI Sulawesi Selatan siap menjadi tuan rumah untuk mensukseskan kegiatan Rakornas ini sehingga MUI Sulsel bersinergi dengan MUI Pusat.
Tampak hadir mendampingi Sekretaris Umum dan Bendahara Umum MUI Sulsel di antaranya Dr Ilham Hamid, dan Dr Husban Abady.
The post Jelang Rakornas, MUI Sulsel Bertemu Ketua DPRD appeared first on MUI Sul Sel.