Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH. Ma’ruf Amin mengunjungi Seoul, Korea Selatan Senin (11/09) untuk mensosialisasikan proses sertifikasi halal kepada penduduk Korea Selatan.
Kiai Ma’ruf didampingi rombongan yang terdiri dari Direktur Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM-MUI) Lukmanul Hakim, Ketua Indonesia Halal Watch Ikhsan Abdullah, Ketua Komisi Hukum dan Perundang-undangan (Kumdang) MUI, M Baharun, staf orang dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI), Serta staf Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia (BPPOM RI).
Tujuan Kiai Ma’ruf dan rombongan ini adalah untuk menginformasikan proses sertifikasi halal Indonesia kepada pelaku usaha korea selatan yang ingin mengekspor makanan, obat-obatan, maupun kosmetika ke Indonesia.
Sosialisasi tersebut dilaksanakan dalam wujud seminar yang dihadiri Menteri Pertanian (Food and Agriculture) Korea Selatan dan pejabat terkait.
Sosialisasi ini dikemas dalam bentuk acara seminar. Seminar yang digelar pada Senin (11/9) dihadiri Menteri Pertanian (Food and Agriculture) Korsel dan pejabat yang terkait.
Kunjungan tersebut merupakan hasil kerjasama LPPOM MUI dengan PT VDF (Visionland Dyeing & Finishing) Jaya Indonesia.
“Agenda sosialisasi dengan seminar dan kunjungan ke beberapa pabrik makanan, obat, dan kosmetika diagendakan selama 4 hari di Seoul dan Busan difasilitasi PT VDF Jaya Indonesia yang bekerjasama dengan LPPOM ini,” ucap Ketua Komisi Hukum MUI, M Baharun Senin (11/9) seperti diberitakan Kumparan.com.
Pada masa mendatang, VDF dan LPPOM MUI akan membantu proses sertifikasi halal produk-produk korea yang diekspor ke Indonesia.
“Kami siap sosialisasi dan membantu sertifikasi halal bahkan jadi Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) Korea untuk memudahkan ekspor ke Indonesia dan negara- negara Muslim,” tutur Presiden direktur VDF, Noh Chang Dong.
Sumber: Kumparan.com