JAKARTA – Menteri Koordinasi Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Jenderal TNI (Purn) Dr H Wiranto mengatakan peran Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk menjaga keutuhan bangsa merupakan sebuah keharusan.
“ Peran MUI untuk menjaga keutuhan bangsa adalah keniscayaan, sesuatu yang diharuskan,” ujarnya ketika memberi sambutan di acara Milad MUI ke-42 di Balai Sarbini, Jakarta, Rabu (26/7).
Wiranto juga memuji MUI karena baginya, banyak masalah yang seringkali rumit untuk diselesaikan, namun bisa diselesaikan oleh MUI.
“Banyak hal yang barangkali merupakan permasalahan yang cukup pelik, rumit, dapat diselesaikan oleh MUI, ” pujinya.
Untuk itu, Wiranto menegaskan bahwa peran MUI masih dibutuhkan dari masa ke masa, baik saat ini maupun di masa yang akan datang.
“Saat ini, besok, dan waktu yang akan datang peran MUI masih dibutuhkan dan masih diperlukan dalam kehidupan kita sebagai bangsa, ” katanya.
Wiranto juga mengingatkan agar MUI tidak sendirian dalam meneguhkan persatuan bangsa. Ada kelompok ataupun organisasi lain yang juga turut ambil bagian dalam mempertahankan persatuan bangsa.
“Tentu MUI tidak sendirian dalam mencoba mengambil bagian dalam meneguhkan persatuan bangsa kita, ” ujarnya.
Maka dari itu, lanjut Wiranto, langkah meneguhkan peran MUI adalah kebutuhan yang tidak bisa ditolak dan harus dilakukan terus-menerus.
“Meneguhkan peran Majelis Ulama merupakan keniscayaan, merupakan kebutuhan yang tidak bisa ditolak, dan harus dilakukan dari waktu ke waktu, ” kata Wiranto. (Azhar/Din)