Jakarta – Majelis Ulama Indonesia (MUI) bersama Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat dan Kementerian Pemuda dan Olaharaga (Kemenpora) menggelar Anugerah Syiar Ramadhan di Gedung Perpustakaan Nasional, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Kamis (28/06).
Anugerah Syiar Ramadhan merupakan pengharagaan tahunan yang selama ini diberikan MUI dan KPI kepada program televisi terbaik selama bulan Ramadhan. Sebelumnya, selama sebulan penuh, MUI dan KPI telah memonitor tayangan televisi pada bulan Ramadhan.
Pada tahun ini, MUI dan KPI juga melibatkan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) sebagai pihak penyelenggara.
Keikutsetaan Kemenpora, tutur Ketua Komisioner KPI, Yualiandre Darwis dalam sambutannya, adalah untuk menyasar kalangan pemuda yang menjadi pemirsa televisi.
“KPI dan MUI juga bekerjasama dengan Kemenpora untuk memberikan anugerah tayangan pemuda inspiratif, ” katanya.
Dikatakannya, pada tahun 2030 nanti terjadi bonus demografi di Indonesia, sehingga fokus kepada kalangan muda menjadi sangat penting sebagai bentuk pembinaan. Terlebih saat ini menurut data dari CSIS, jumlah pemuda yang menonton televisi sekitar 79%.
Keterlibatan Kemenpora juga menambah lima daftar kategori penghargaan dari tahun sebelumnya, yaitu da’i muda inspiratif, presenter muda inspiratif, serta grup musik muda inspiratif, aktor muda inspiratif, serta program inspirasi pemuda Indonesia.
Selain tiga kategori tersebut, terdapat pula penghargaan lain yang sudah ada pada tahun-tahun sebelumnya seperti reality show, sinetron dan film, ceramah, program pencarian bakat, wisata budaya, talk show, kultum, serta televisi.
Ketua Umum MUI KH. Ma’ruf Amin berharap, penghargaan-penghargaan ini bisa menginspirasi semua kalangan untuk terus memperbaiki diri, tidak hanya selama bulan Ramadhan namun juga setelahnya.
“MUI yakin masyarakat kita semakin terpelajar, makin tercerahkan, sehingga program edukatif semakin banyak dan semoga yang terlibat diberkahi Allah SWT.” paparnya.
Kiai Ma’ruf juga berharap Kemenpora pada tahun selanjutnya kembali terlibat dalam anugerah syiar ramadhan ini.
(Azhar/Thobib)