JAKARTA – Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I Tahun 2015 di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara selama tiga hari, Selasa-Kamis (10-12/11). Rakernas I akan dibuka Selasa malam ini pukul 19.00 WIB.
Sebelum pembukaan, Selasa sore ini akan diadakan Rapat Pengurus Paripurna MUI Pusat yang dipimpin oleh Ketua Dewan Pertimbangan dan Ketua Umum Dewan Pimpinan MUI Pusat.
Acara pembukaan Rakernas I dengan tema ”Memperkuat Konsolidasi Organisasi Untuk Meningkatkan Peran MUI Dalam Melayani dan Melindungi Umat” akan dihadiri oleh Menteri Agama RI H Lukman Hakim Saifuddin sekaligus membuka secara resmi kegiatan ini.
Rakernas I MUI mengagendakan beberapa hal, antara lain, sosialisasi hasil-hasil keputusan Munas IX MUI tahun 2015, penjabaran Garis Besar Program hasil Munas IX MUI Tahun 2015 dalam bentuk Program Kerja MUI Pusat 2015-2020, serta konsolidasi kepengurusan dan program kerja organisasi MUI secara nasional di berbagai bidang kegiatan.
Rakernas juga akan menyampaikan sumbangan pemikiran kepada umat Islam dan bangsa, khususnya mengenai pemberdayaan di bidang kemasyarakatan dan peningkatan pemahaman keagamaan.
Rapat akan terbagi ke dalam dua komisi. Komisi A Organisasi dan Rekomendasi akan membahas konsolidasi organisasi dan rekomendasi. Sementara Komisi B Program Kerja : membahas Program Kerja MUI Pusat 2015-2020. Komisi B dibagi ke dalam Sub Komisi B1 yang membahas Program Kerja Komisi-komisi MUI Pusat 2015-2020 dan Sub Komisi B2: membahas Program Kerja Lembaga/Badan MUI Pusat 2015-2020.
Sementara itu dalam sesi dialog Pimpinan MUI Pusat dalam forum Rakernas I ini akan menerima masukan/informasi aktual dari para narasumber dalam rangka ikhtiar kolektif meningkatkan peran MUI di tengah-tengah kehidupan bangsa Indonesia.
Rakernas I dihadiri 208 orang, yang terdiri dari unsur Pimpinan Dewan Pertimbangan MUI Pusat, Dewan Pimpinan Harian MUI Pusat, Pimpinan Komisi-komis, Pimpinan Lembaga/Badan, Ketua dan Sekretaris MUI Provinsi se-Indonesia, dan Pimpinan Ormas Pendiri MUI. (Anam)