JAKARTA — Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), KH. Noor Achmad menyampaikan bahwa BAZNAS akan terus mendorong dan siap berkolaborasi bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI), Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), dan lembaga penyiaran dalam meningkatkan literasi zakat umat.
Hal itu disampaikan dalam acara Anugerah Syiar Ramadan 2023 yang diselenggarakan secara kolaboratif oleh MUI, KPI, Kementerian Agama, dan BAZNAS di Auditorium Abdurahman Saleh Gedung LPP RRI, Jumat (26/5/2023).
Kiai Noor Achmad mengatakan, masih sedikit umat yang membayar zakat sehingga literasi terkait zakat perlu terus ditingkatkan.
“Jadi perbandingannya, kalau boleh kami sebutkan, tidak ada sepuluh persen masyarakat muslim Indonesia yang membayar zakat,” terangnya.
Namun, tambah dia, meskipun baru sedikit umat Islam yang membayar zakat, tetapi peningkatannya luar biasa dari tahun ke tahun.
“Maka dari itu, acara-acara yang diselenggarakan oleh televisi di Indonesia tentu sangat dibutuhkan, untuk memberikan literasi bagaimana pentingnya zakat,” ujarnya.
Karena itu, lanjut Kiai Noor, BAZNAS mengapresiasi MUI dan KPI atas terselenggaranya acara Anugerah Syiar Ramadan (ASR) 2023 ini.
Menurutnya, ASR merupakan suatu penghargaan yang tinggi terhadap acara-acara keagamaan yang diselenggarakan oleh stasiun televisi di seluruh Indonesia, khususnya selama bulan Ramadhan.
“Tentu saja, acara-acara ini sekaligus juga memberikan manfaat yang sangat besar bagi umat muslim sebagai inspirasi sekaligus juga sebagai tuntunan dan tontonan bagi masyarakat,” sambungnya.
(Shafira Amalia/Angga)