Makassar, muisulsel.or.id – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulsel menerima Sertifikat ISO 9001: 2015. Sertifikat perdana ini menunjukkan komitmen MUI Sulsel untuk menjadi organisasi yang profesional dan akuntabel yang siap melayani umat.
Penyerahan Sertifikat ISO 9001: 2015 dilakukan secara simbolik kepada Ketua Umum MUI Sulsel, Pro Dr KH Nadjamuddin Abd Shafa Lc MA pada Senin (17/4 2023) di Kantor MUI Sulsel Jln Masjid Raya Makassar.
Menurut Ir H Andi Taswin (Bendahara Umum MUI Sulsel) , sertifikat ini menunjukkan bahwa MUI adalah salah satu lembaga keagamaan yang mempunyai kinerja, tata kerja, sistem organisasi,yang tidak hanya dinilai nasional tetapi juga mendapat pengakuan lembaga internasional.
Dengan demikian, kata dia, dirinya berharap MUI Sulsel menjadi organisasi keagamaan yang terbaik di Indonesia, khususnya kinerja pelaksanaan organisasi sehingga kepercayaan kepada lembaga keagamaan meningkat.
Andi Taswin juga mengatakan standar ISO ini merupakan implementasi dari pelayan MUI yang berkualitas kepada umat.”Sala satu keunggulan MUI Sulsel adalah kinerja dan profesional dalam pelayanan umat terutama berbasis IT, ” katanya.
Di Indonesia MUI Sulsel mendapat Ranking 4 dalam pelayanan dan profesionalisme dalam manajemennya yang berbasis teknologi.
“Kita berharap agar prestasi ini terus dipertahankan karena ini sangat bagus terutama bisa memacu semangat kinerja kita dalam melayani umat,” harapnya.
“ISO ini juga diharapkan bisa memotivasi MUI di kabupaten agar terus berbenah dan meningkatkan pelayanan sebagaimana standar yang ditetapkan.
Pengurus Harian MUI Sulsel yang hadir, Prof Dr KH Muammar Bakry Lc M Ag, Prof Dr KH Muh Ghalib MA, Prof Dr Sukardi Weda M Hum, Prof Dr KH Abustani Ilyas MA,DR Hj Yuspiani M Pd, Dr Ilham Hamid S Pd M Pd, Dr KH Andi Aderus Lc MA dan Prof Drs H Burhanuddin Arafah M Hum PhD.
*Irfan Suba Raya*
The post MUI Sulsel Terima Sertifikat ISO appeared first on MUI Sul Sel.