Bandar Lampung: Dewan Perwakilan Daerah Perhimpunan Anak Transmigran Republik Indonesia (DPD PATRI) Lampung, mengadakan rapat menjelang pelantikan yang akan digelar hari Minggu 20 November 2022 di Amalia Hotel Bandar Lampung.
Rapat ini juga dihadiri oleh Ketua Harian PATRI Lampung Dr. H. Andi Warisno, M M.Pd., Ketua II Prof. Dr. Afif Anshori, M.Ag. Ketua III Dr. Slamet Haryadi, S.H., M.Hum, Sekretaris Umum Dr. Abdul Qodir Zaelani, S.H.I.,M.A dan jajaran pengurus lainnya, rapat dilaksanakan di Tampia Grup Jl. Urip Sumoharjo No.130 Gunung Sulah Way Halim Bandar Lampung, Rabu sore pukul 16.00 Wib 16 November 2022.
Rapat dipandu oleh Sekertaris Umum dalam pemaparanya Dr. Abdul Qodir Zaelani, “Alhamdulillah 15 Dewan Pimpinan Cabang atau DPC PATRI Se-Lampung sudah terbetuk, semoga ini langkah baik menghimpun anak transmigran yang ada di Lampung untuk bersama memajukan Provinsi Lampung yang berjaya.”
Rapat persiapan pelantikan ini juga dipimpin langsung oleh Ketua Harian Dr. H. Andi Warisno, MM.Pd yang juga merupakan Rektor IAI An Nur Lampung.
“Alhamdullah, ini capaian yang luar biasa terbentuk kepengurusan baru PATRI Se-Lampung di 15 Kabupaten Kota. Insya Allah pelantikan akan kita gelar di Amalia Hotel pada hari minggu persiapan terkait teknis alhamdullah sudah matang, dan seragam batik PATRI juga sudah kita distribusikan, kita juga telah bangun komunikasi intens dengan PATRI Pusat.”Ucap Dr. H. Andi Warisno
“Pelantikan akan digelar bersamaan dalam satu waktu pertama kita DPD Lampung dilantik oleh DPP kemudian dilanjutkan DPC dilantik oleh DPD. Acara ini juga kita akan mengadakan bakti sosial membagikan paket sembako pada warga.”Jelasnya
Lebih lanjut Dr. H. Andi Warisno, “Terimakasih, untuk seluruh pengurus dan panitia pelaksana yang sudah mempersiapkan pelantikan dan mengawal pembentukan PATRI Se-Lampung, semoga PATRI kedepan bisa bermanfaat bagi banyak orang dalam semua sektor baik pendidikan, pertanian dan yang lainnya.”
Rapat ini berjalan dengan hangat dan diakhiri dengan makan juga foto bersama. (Ramdan)